Views
Membuat blog di internet, saat ini bukanlah hal yang sulit lagi, terutama dengan adanya www.blogger.com. Asalkan kita mempunyai akun di gmail, maka dalam waktu tidak begitu lama, pembuatan blog bisa rampung. Memang, pada tahap pertama itu, blog masih memerlukan polesan di sana-sini. Pertama, soal isinya. Kedua, soal gadget untuk mempercantik blog itu.
Soal isi bagi pemula memang terbilang susah-susah gampang. Dikatakan susah karena para pemula masih bingung untuk menentukan tema tulisan, apakah berupa pengalaman pribadi, catatan harian, cerita pendek, ocehan ngalor-ngidul, ataukah materi pelajaran/perkuliahan. Sebaliknya dikatakan gampang karena blogger pemula tinggal melakukan copy paste terhadap tulisan dari website atau blog lain, tentu dengan menyebutkan sumbernya.
Bila isinya sudah terpikirkan, tentu masalahnya sekarang adalah bagaimana memperindah atau mempercantik blog itu. Memang ada berbagai widget yang sudah terintegrasi ke dalam blogspot, misalnya jam, kalender, kamus, kalkulator, dsb. Pokoknya ada ribuan widget yang bisa kita ambil dari blogspot.
Selain itu berbagai widget bisa kita buat sendiri asalkan kita memiliki pengetahuan tentang JavaScript atau kode HTML. Bila tidak bisa membuat sendiri, kita bisa melakukan copy paste dari blog lain. Bisa saja seluruh bagian kita ambil, namun bisa juga kita melakukan modifikasi, misalnya dengan mengubah ukuran dan warna.
Pada bagian pertama ini saya akan mencoba menguraikan bagaimana membuat teks berjalan (marquee) pada blog kita. Teks berjalan berfungsi untuk menarik perhatian orang, tidak mempersempit ruangan, dan hiburan bagi yang melihatnya.
Teks berjalan dari kanan ke kiri
<marquee>masukkan teks Anda di sini</marquee>
maka hasilnya akan begini:
Teks berjalan dari kiri ke kanan
<MARQUEE align="center" direction="right" height="20" scrollamount="2" width="50%">
marquee dari kiri ke kanan
</MARQUEE>
maka hasilnya akan begini:
Sebaliknya kalo ingin dari kanan ke kiri, ubah kata "right" menjadi "left"
Teks menurut perilaku
<MARQUEE align="center" direction="left" height="20" scrollamount="3" width="70%" behavior="alternate">
marquee menurut perilaku
</MARQUEE>
maka hasilnya akan begini:
Teks bergerak dari bawah ke atas
<marquee onmouseover="this.stop()" onmouseout="this.start()" scrollamount="2" direction="up" width="50%" height="100" align="center">
silakan tunjuk ke sini
</marquee>
maka hasilnya akan begini:
Sebaliknya, kalo ingin ke bawah ganti "up" dengan "down"
Teks berjalan yang di dalamnya terdapat link
<marquee onmouseover="this.stop()" onmouseout="this.start()" scrollamount="2" direction="up" width="100%" height="100" align="center">
<a href="http://rubrik-elektronik.blogspot.com" target="new">Rubrik Elektronik</a><br/>
<a href="http://electronic-rubric.blogspot.com" target="new">Electronic Rubric </a><br/>
<a href="http://kolom-iklan.blogspot.com" target="new">Kolom iklan </a><br/>
</marquee>
maka hasilnya akan begini:
Teks dengan variasi huruf dan latar warna
<div align="left"><FONT FACE="georgia" color="White"><B><MARQUEE BGCOLOR="RED" width="70%" scrollamount="3" behavior="alternate">
variasi huruf dan latar warna
</MARQUEE></b></FONT></div>
variasi huruf dan latar warna
</MARQUEE></b></FONT></div>
maka hasilnya akan begini:
Catatan: direction, height, scrollamount, dan width bisa diganti sesuai selera/keperluan
Sekali lagi, kode html tersebut harus di-copy, lalu di-paste-kan ke dalam blog dengan cara sign in, buka tata letak (lay out), klik tambah gadget (add gadget), klik HTML/Javascript, paste-kan di situ, dan terakhir klik simpan.
Kalau ada yang belum tahu kotak HTML/Javascript pada blogger, kotak ini terletak di bagian DASAR-DASAR ke-10 dari atas. Inilah gambarnya:
HTML/JavaScript
Catatan:
Istilah atau atribut yang sering digunakan untuk membuat teks berjalan
BGCOLOR="warna" --> Untuk mengatur warna background (latar belakang) teks
DIRECTION="left/right/up/down" --> Mengatur arah gerakan teks
BEHAVIOR="scroll/slide/alternate" --> Untuk mengatur perilaku gerakan
Scroll --> teks bergerak berputar
Slide--> teks bergerak sekali lalu berhenti
Alternate --> teks bergerak dari kiri ke kanan lalu balik lagi
TITLE='pesan" --> Pesan akan muncul saat mouse berada di atas teks
SCROLLMOUNT="angka" --> mengatur kecepatan gerakan dalam pixel, semakin besar angka semakin cepat gerakannya.
SCROLLDELAY="angka" --> Untuk mengatur waktu tunda gerakan dalam mili detik
LOOP="angka|-1|infinite" --> Mengatur jumlah loop
WIDTH="lebar" --> Mengatur lebar blok teks dalam pixel atau persen
(Sumber: kolom-tutorial.blogspot.com dan www.ukauctionhelp.co.uk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar